• Jelajahi

    Copyright © Berita 1
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Halaman

    Kecamatan Gelumbang Gelar Open House Dan Halal Bihalal idul Fitri

    Rabu, 09 April 2025, April 09, 2025 WIB Last Updated 2025-04-09T08:53:30Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    Muara Enim,Berita1.info-




    Dalam suasana penuh kehangatan dan kekeluargaan,  hari kedua masuk kerja, Keluarga Besar Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim menggelar acara Open House dan Halal Bihalal Idul Fitri 1 Syawal 1446 H pada Rabu, 9 April 2025, bertempat di Aula Kecamatan Gelumbang.





    Kegiatan Open House dan Halal Bihalal yang dimulai sekitar pukul 08.30 WIB ini menjadi momentum penting untuk mempererat silaturahmi di lingkungan internal Kecamatan Gelumbang dan berbagai Komponen Masyarakat yang ada di Wilayah Kecamatan Gelumbang.





    Sementara itu Camat Gelumbang Herry Mulyawan, S.P, M.M memimpin langsung jalannya acara Halal Bihalal ini didampingi Istrinya ( Ketua Tim Pengerak PKK Kecamatan Gelumbang) dan Sekretaris Kecamatan ( Sekcam ), para Kepala Seksi (Kasi), Kepala Subbagian (Kasubag), serta seluruh staf Kecamatan Gelumbang, dan Kepela desa se kecamatan Gelumbang.





    Dengan wajah-wajah bahagia, para peserta Open House dan Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H Keluarga Besar Kecamatan Gelumbang ini tampak antusias mengikuti rangkaian kegiatan yang sarat makna dan Hikmah ini.





    Dalam sambutannya, Camat Gelumbang Herry Mulyawan, menekankan pentingnya Halal Bihalal ini sebagai ajang untuk mempererat hubungan kerja, menyegarkan semangat pelayanan, sekaligus sebagai wadah saling memaafkan atas segala kekhilafan selama berinteraksi dalam tugas sehari-hari.





    “Dengan saling memaafkan, kita memulai lembaran baru untuk bekerja lebih baik, lebih ikhlas, dan lebih harmonis,” ucap Camat Gelumbang Herry Mulyawan. 




    (HR)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini